Jumat, 01 Juni 2012

manusia dan lingkungan hidup


MANUSIA DAN LINGKUNGAN HIDUP
Manusia

Kebutuhan Dasar Manusia
1.       Kebutuhan Fisik : segala sesuatu yang bisa kita lihat dan kita butuhkan
Seperti = pangan, air, rumah, lingkungan dll
2.       Kebutuhan social: segala sesuatu yang tidak selalu kita lihat tapi kita butuhkan
Seperti = pendidikan, komunikasi, pekerjaan dll

Urbanisasi adalah perpindahan penduduk dari desa ke kota
·         Faktor pendorong dari desa
1.       Tanah desa semakin sempit
2.       Lapangan kerja terbatas
3.       Upah rendah
4.       Fasilitas-fasilitas kurang
·         faktor daya tarik kota
1.       kesempatan kerja besar
2.       kota sebagai pusat kegiatan
3.       Upah kerja tinggi
4.       Fasilitas-fasilitas memadai

PENCEMARAN  LINGKUNGAN HIDUP
Zat pencemar dapat tersebar melalui
1.       Udara / atmosfer
2.       Air
3.       Tanah
Proses akumulasi adalah terjadinya peningkatan kadar zat pencemar di dalam organisme.

ENERGI
Kebutuhan Energi Bagi Manusia
·           Energi Berupa Makanan
·           Energi berupa Cahaya Kasat Mata
·           Energi berupa panas

Sumber Energi dibagi menjadi dua yaitu:
Sumber Energi Terbarui contohnya tenaga air, panas bumi, biomassa, biogas, Tenaga Angin
Sumber Energi tak Terbarui contohnya Bahan Bakar fosil, Minyak Bumi, Gas Bumi,Batu Bara, Uranium.

DAMPAK PEMAKAIAN ENERGI TERHADAP LINGKUNGAN
·         Dampak terhadap Udara dan iklim
1.       Emisi CO2
2.       Emisi SO2
3.       Emisi CH4
(Emisi adalah Pelepasan)
·         Dampak terhadap Perairan
·         Dampak Pertambangan Batu bara
·         Dampak Sampah Nuklir
SAMPAH
PENGERTIAN SAMPAH

“ Sampah adalah bahan yang tidak mempunyai nilai atau tidak berharga untuk digunakan secara biasa atau khusus dalam produksi atau pemakaian;, barang rusak atau cacat selama manufaktur;, atau materi berkelebihan atau buangan.” (Kamus Istilah Lingkungan, 1994)

“Sampah Adalah suatu bahan terbuang atau dibuang dari sumber hasil aktifitas manusia maupun proses alam yang belum memiliki nilai ekonomis.” (Istilah Lingkungan Untuk Manajemen, Ecolink 1996)

“ Sampah adalah sesuatu yang tidak berguna lagi, dibuang oleh pemiliknya atau pemakai semula.”           ( Tandjung, Dr. M. Sc., 1982)

“ Sampah adalah sumber daya yang tidak siap pakai.”(Radyastuti, W. Prof. Ir, 1996)

Jenis sampah ada 2 yaitu sampah organik dan sampah anorganik

SUMBER SAMPAH
·           Sampah Pemukiman
·           Sampah pertanian dan Perkebunan
·           Sampah sisa Bangunan dan Konstruksi Gedung
·           Sampah perdagangan dan perkantoran
·           Sampah industri

Bentuk Pengemasan dibagi 2, yaitu:
·           Pengemasan Tradisional
Contohnya: daun pisang untuk pembungkus nasi, daun tisuk untuk pembungkus peyeum dll
Kelebihan dari pengemasan tradisional:
v  Bahan berasal dari sumber daya alam terbarui, sehingga mudah tersedia
v  Kalau dibuang kea lam dapat di uraikan oleh mikroorganisme, bahkan menjadi pupuk untuk mahluk hidup lain.
v  Ekonomis dan terjangkau oleh semua lapisan masyarakat.
Kekurangan dari pengemasan tradisional adalah pada tidak sempurnanya perlindungan terhadap produk sehingga tidak terjamin kualitas dan kuantitasnya untuk jangka waktu lama maupun keamanan selama pengangkutan jarak jauh.
·           Pengemasan Modern
Contohnya : plastic pembungkus makanan, botol minuman dll
Kelebihannya:
v  Perlindungan sempurna terhadap produk dari sinar matahari, panas, debu, sehingga sangat higienis dan terjaga kualitasnya untuk jangka waktu lama.
v  Dapat dituliskan berbagai macam informasi mengenai produk seperti komposisi, nama produk, produsen dll
v  Memudahkan pengangkutan dan penyimpanan.
Kekurangan nya:
v  Bahan baku sering kali berasal dari sumber daya alam tk terbarui
v  Untuk memproduksinya memerlukan banyak energi
v  Biayanya mahal
v  Digunakan sesaat
v  Tidak dapat atau sulit diuraikan oleh mikroorganisme pengurai
v  Beberapa diantaranya mengandung zat yang berbahaya dan beracun

Sampah khusus
·           Bola lampu Bekas
·           Pelarut dan cat
·           Zat-zat kimia pembasmi hama dan penyakit
·           Sampah dari kegiatan pertambangan dan eksploitasi minyak
·           Sampah radioaktif (dari PLTN)
·           Zat-zat yang mudah meledak dalam suhu tinggi
·           Sampah dari rumah sakit

PENGELOLAAN SAMPAH
v  Sampah organik
·           Makanan ternak
·           Komposting
·           Biogas

v  Sampah Anorganik
·           Dijual ke pasar loak
·           Daur ulang
·           Sanitary Landfill
·           Pembakaran


DAMPAK SAMPAH TERHADAP MANUSIA DAN LINGKUNGAN
·           Dampak terhadap kesehatan
Contohnya penyakit diare, kolera, tifus, penyakit jamur kulit, penyakit yang menyebar melalui rantai makanan.
·           Dampak Terhadap lingkungan
Beberapa spesies ikan mati karena sampah yang mencemari lingkungan
·           Dampak terhadap keadaan social dan ekonomi
1.       Pengelolaan sampah yang kurang baik akan membentuk lingkungan yang kurang menyenangkan.
2.       Memberikan dampak negative terhadap kepariwisataan
3.       Pengelolaan sampah yang kurang memadai menyebabkan rendahnya tingkat kesehatan masyarakat
4.       Pembuangan sampah dapat mengakibatkan banjir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar